Tim Kami
Child Aid Papua Foundation adalah organisasi non-profit yang didirikan pada tanggal 21 Juni 2017 di Swiss. Lokasi program yang berfokus di Indonesia kemudian melahirkan Yayasan Cahaya Anak Papua pada tanggal 15 Mei 2018.
Melalui pendidikan, kami membuka kesempatan bagi anak-anak dan remaja di daerah tertinggal di Papua Barat agar memiliki prospek yang lebih baik di masa depan. Selain itu, program pendidikan kami pun mengarah pada menumbuhkan kesadaran lingkungan yang bertujuan untuk melestarikan alam Raja Ampat.
Sejak pembukaan pusat edukasi kami pada bulan Agustus 2019, semua kegiatan operasional kami berpusat di Kampung Sawinggrai, Raja Ampat.
Keluarga Child Aid Papua terdiri dari dua organisasi.
Di Indonesia, Yayasan Cahaya Anak Papua mengimplementasikan program - program kami secara langsung sedangkan di Swiss, terdapat yayasan inti yaitu Child Aid Papua Foundation yang mengupayakan dan mengatur sumber dana. Kami berusaha untuk menjaga struktur kami serapat mungkin, sehingga memastikan setiap donasi dapat mencapai tempat yang tepat.
Tim Swiss
Child Aid Papua Foundation
Board Member
Walti membantu dalam hal administratif. Beliau bertanggung jawab terhadap semua kegiatan di Swiss.
WALTER MÜLLER
Tim Indonesia
Yayasan Cahaya Anak Papua
JUFRI KALOLI
Anggota Yayasan &
Community Officer
Jufri merupakan anggota yayasan dan juga tokoh masyarakat. Dia merencanakan dan merealisasikan program pemberdayaan bersama masyarakat di kampung.
Reny Rumair
Pembina Yayasan
Reny adalah pembina yayasan yang selalu berbaik hati memberikan saran dan ide untuk perkembangan yayasan.
Staff Yayasan
Ugi Sugiarto
Guru
Ugi berasal dari Jawa Barat, namun telah lama mengabdikan diri dalam dunia pendidikan di daerah tertinggal. Ugi telah mengajar di yayasan sejak Februari 2020 dan bertanggung jawab terhadap kelas anak - anak dan dewasa.
Yoce Dimara
Staff Dapur
Setelah Child Aid Papua membantu membuka kesempatan bagi ibu dari sembilan anak ini untuk sembuh setelah melakukan operasi tumor, Mama Yoce membantu kami dalam urusan masak - memasak.
Angelia Pesireron
Bidan
Angel adalah bidan terdaftar dan bertanggung jawab atas program kesehatan Yayasan Cahaya Anak Papua.
Sari Hayyu
Guru
Sari berasal dari Jawa Barat, namun telah lama mengabdikan diri dalam dunia pendidikan di daerah tertinggal. Sari bertanggung jawab terhadap kelas SMP dan juga SMK.
Andarias Duli Munkin
Penanggung Jawab Logistik
Andarias bertanggung jawab terhadap urusan logistik dan pemeliharaan bangunan dan juga Speedboat.
Guru
Ugi berasal dari Jawa Barat, namun telah lama mengabdikan diri dalam dunia pendidikan di daerah tertinggal. Ugi telah mengajar di yayasan sejak Februari 2020 dan bertanggung jawab terhadap kelas anak - anak dan dewasa.
Brinzinsky Juneanto
Arnol Siori
Asisten Logistik
Arnol merupakan salah satu murid yang sudah sedari awal belajar bersama Jonas. Keberadaan Arnol di dalam tim merupakan suatu kebahagiaan bagi kami. Saat ini, Arnol bertanggung jawab dalam urusan logistik bersama dengan Andarias.
Dayu Rifanto
Penulis
Dayu membantu mewujudkan mimpi kami untuk membuat buku cerita anak. Buku cerita tersebut akan ditulis dalam dua bahasa dan memiliki pesan edukatif untuk anak - anak Raja Ampat.
Samsudin Rudisman
Manajer Kebun
Sejak awal tahun 2020, kami telah menjalankan program kebun permakultur bersama dengan yayasan "Duurzame Samenleving Papua Barat" dari Belanda. Samsudin sangat penuh antusias dalam mengurus kebun ini.
Pemilik Tanah
Yopi Dimara
Pemilik Tanah
Bapak Dimara berbaik hati memberikan tanahnya sehingga pusat edukasi bisa berdiri. Sebagai salah satu tokoh adat, beliau pun selalu siap membantu kami untuk lebih memahami adat istiadat setempat dan menjalin hubungan baik dengan masyarakat